Pawarta Adicara!

JARINGACARA sebagai media publikasi memiliki keinginan turut memberi warna dalam mengabarkan segala agenda acara seni budaya, pariwisata, warta, cuaca, juga menebarkan canda-tawa.
Perihal kontak kerjasama publikasi pun media partner, sila simak “Syarat dan Ketentuan“.

HIGHLIGHT
   
buku biografi shaggydog

Penghujung Tahun 2021 Menjadi Hari Peluncuran Buku Biografi Shaggydog Berjudul ‘Angkat Sekali Lagi Gelasmu Kawan’ yang Berisi Catatan Perjalanan Karier Bermusik Hingga di Usia 24 Tahun


Diwartakan oleh Haiki Murakabi pada 30 Desember 2021   (2,318 Readers)

Tanggal 1 Juni 2021 adalah hari yang istimewa untuk Shaggydog, pasalnya ia merupakan hari jadi yang ke-24 bagi band kenamaan yang berasal dari Jogja tersebut. Seiring usia yang tak lagi bisa dibilang belia, kenyataannya anak-anak Shaggydog tetap produktif dalam karya. Produktivitas itu di antaranya dibuktikan dengan dirilisnya video musik terkini yang merombak ulang lagu hits ‘Di Sayidan’ ke dalam dua versi sekaligus, dan juga langkah kolaborasi bersama Orkes Keroncong Puspa Jelita serta Ndarboy Genk. Bukan itu saja, pembuatan buku biografi catatan perjalanan selama 24 tahun berkarir di dunia musik juga telah masuk dalam agenda kreatifitasnya.

Sehubungan dengan kreativitas tanpa batas yang dilakukan oleh anak-anak band Shaggydog maka pada hari-hari jelang pergantian tahun 2021 ke 2022 diluncurkanlah buku biografi Shaggydog yang diberi judul ‘Angkat Sekali Lagi Gelasmu Kawan’, dan berisi perihal catatan perjalanan karier bermusik hingga menginjak usia 24 tahun ini.

Enam pemuda asal kampung Sayidan Yogyakarta ini memang tiada matinya dalam karya, putaran sloki seolah tak hendak berhenti lantas berdiam diri. Lebih dari itu, meski ragam bentuk apresiasi telah diterima, termasuk yang terkini adalah masuk sebagai nominator AMI Awards 2021 untuk kategori Artis Keroncong Langgam/Ekstra/Kontemporer, namun toh mereka tetap meneruskan laju dalam membuat sebuah buku, yaitu dengan menggandeng Ardhana Pragota (eks jurnalis Kumparan), guna menulis ulang perjalanan karirnya.

Peluncuran Buku Biografi Shaggydog Berjudul ‘Angkat Sekali Lagi Gelasmu Kawan’

Dengan dipandu sekaligus dimoderatori oleh Annisa Hertami, dalam peluncuran buku biografi Shaggydog yang dilakukan pada Rabu sore tanggal 29 Desember 2021, dilakukan pula bedah buku tersebut, yaitu dengan menghadirkan narasumber di atas panggung para personil Shaggydog serta sang penulis; Ardhana Pragota.

Dituturkan bahwa buku ini dibagi ke dalam 4 bab, yaitu Rude Boy, Boom Ska, Bersinar, dan Masih Bersama. Pada masing masing bab tersebut diceritakan perihal era penanda perubahan karir serta ditambah bonus sessi analisa Shaggydog melalui data. Pada setiap bagian, tertuang pula hasil galian Ardhana Pragota tentang memori para personil Shaggydog yang acapkali lupa hal-hal detail, sehingga tidak jarang membuat mereka juga saling bersitegang ketika mendengarkan cerita yang berbeda dari point of view masing masing.

Dalam buku biografi Shaggydog dicatat ikhwal kebersamaan dalam sebuah band, bahwa waktu selama 24 tahun tak pelak membuat semakin kental persahabatan di antara para personilnya. Karena itu, ragam perbedaan pendapat bahkan juga perseteruan menjadi hal yang sangat bisa dimaklumi. Toh pada akhirnya para personil band yang mengawali karya dari pinggiran Sungai Code ini tetap akan kembali ke band yang sudah mereka anggap sebagai rumah.

Selain itu, buku ini juga memaparkan berbagai kisah lain dari para personil. Di antaranya dimulai dari era kegamangan Heruwa tatkala hijrah dari hiruk-pikuk pesta poranya di Bali ,enuju atmosfer kota kebudayaan Yogyakarta yang tenang. Juga kisah pertemuan anak anak SMA yang kemudian menjadi cikal bakal lahirnya Shaggydog. Bukan itu saja, era keemasan Ska hingga kebangkrutan dan kebangkitan Shaggydog juga dikupas tuntas pada buku ini.

Annisa Hertami Launching Buku Biografi Shaggydog ‘Angkat Sekali Lagi Gelasmu Kawan’

Tak sebatas hanya berwujud teks, buku biografi Shaggydog ini juga memuat visual berupa photo koleksi pribadi yang sebagian besar belum pernah di publikasikan. Karena itu, digaetlah 2 seniman yang kompeten dalam hal photografi sebagai kurator photo, ialah Angki Purbandono dan Agan Harahap.

Pada bagian analisa, Pragota melakukan kerja bareng Tyas Nuur Kholish (Tyas NK) sebagai ilmuwan data guna meneliti musik Shaggydog menggunakan teknologi data science, sehingga secara matematis menghasilkan telaah paduan argumen musik secara kuantitatif. Melalui lagu Shaggydog yang tersedia di platform Spotify dan bantuan piranti bahasa pemrograman Python, mereka berhasil mendapatkan data akurat yang dikemas sebagai mesin analisis untuk melihat keinginan pasar secara lebih tepat.

Selain Anas Alimi sebagai promotor musik sekaligus owner Rajawali Indonesia, turut hadir sebagai tamu undangan dalam acara launching buku yang berlokasi di area Prambanan Jazz Cafe -Condongcatur Sleman Yogyakarta tersebut di antaranya adalah Puthut EA, Agus Noor, Ari Hamzah (eks drummer Endank Soekamti), beberapa musisi Yogyakarta lainnya, dan masih banyak lagi. Kecuali acara peluncuran sekaligus bedah buku, bersama itu dilakukan pula Intimate Showcase oleh Shaggydog yang dipandu oleh MC Alit Jabangbayi.

Buku perjalanan karir Shaggydog yang diberi judul ‘Angkat Sekali Lagi Gelasmu Kawan’ ini merupakan bentuk kerjasama bersama Orang Tua dan diterbitkan oleh Tim Buku Baik, yang kemudian bisa dikoleksi melalui @doggyshopjogja. [hmk]

Peluncuran Buku Biografi Shaggydog ‘Angkat Sekali Lagi Gelasmu Kawan’

4.9/5 - (8 votes)

Simak Pula Pawarta Tentang , Atau Adicara Menarik Lain Oleh Haiki Murakabi


Tentang Haiki Murakabi