Pawarta Adicara!

JARINGACARA sebagai media publikasi memiliki keinginan turut memberi warna dalam mengabarkan segala agenda acara seni budaya, pariwisata, warta, cuaca, juga menebarkan canda-tawa.
Perihal kontak kerjasama publikasi pun media partner, sila simak “Syarat dan Ketentuan“.

HIGHLIGHT
   
Seleksi Karya Sastra dan Budaya Jawa 2021 Disbud DIY

Seleksi Karya Sastra dan Budaya Jawa 2021 Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta


Diwartakan oleh Haiki Murakabi pada 3 Mei 2021   (4,531 Readers)

Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta atau acap disebut dengan istilah Kundha Kabudayan Ngayogyakarta pada tahun 2021 kali ini kembali menggelar semacam lomba ataupun sayembara penulisan karya sastra berbahasa jawa dengan tajuk ‘Seleksi Karya Sastra dan Budaya Jawa 2021’.

Kompetisi penulisan berbahasa jawa sebagaimana yang bertajuk ‘Seleksi Karya Sastra dan Budaya Jawa 2021’ ini sejatinya sudah digelar secara rutin oleh Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta, di mana hasil dari karya-karya terpilih selanjutnya bakal disatukan ke dalam satu buku antologi.

Pun yang diselenggarakan pada tahun 2021, ketika pandemi juga belum beranjak dari seputar kita ini, Kundha Kabudayan Ngayogyakarta Hadiningrat kembali menyelenggarakan seleksi penulisan karya sastra berbahasa jawa sebagaimana tersebut di atas. Bentuknya pun tak jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, yaitu karya sastra berujud cerkak (cerita cekak) alias cerita pendek, geguritan, dan juga karya esai.

Perihal Seleksi Karya Sastra dan Budaya Jawa tahun 2021 kali ini tema yang diusung adalah “Aksara Jawa Anjayeng Bawana” atau lebih detil berkalimat ‘Nglestantunaken saha ngrembakakaken Aksara Jawa ing ngalam modheren’

Dengan kata lain tema yang harus digarap oleh para peserta adalah perihal aksara jawa yang diharapkan bisa menguar ke seluruh dunia, ataupun tindak melestarikan sekaligus merawat dengan baik aksara jawa di zaman yang meski sudah modern ini.

Selanjutnya syarat-syarat untuk mengikuti seleksi karya sastra dan budaya jawa tahun 2021 ini adalah sebagai berikut;

  1. Warga Daerah Istimewa Yogyakarta, dibuktikan dengan KTP
  2. Warga yang bertempat tinggal di Yogyakarta, dibuktikan dengan surat keterangan domisili dari kelurahan setempat
  3. Mahasiswa di Yogyakarta, dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
  4. Penilaian didasarkan pada;
    a. Selaras dan tidak menyimpang dari tema
    b. Kelancaran penggunaan-penulisan bahasa jawa
    c. Bobot isi sekaligus kreasi karya
  5. Menggunakan aksara latin (bukan aksara jawa)
  6. Menggunakan bahasa jawa halus (krama)
  7. Naskah dikirim/diunggah paling lambat tanggal 21 Juni 2021
  8. Pengunggahan karya melalui tautan bit.ly/daftar-karyasasbud-diy-2021
  9. Karya yang dikirim benar-benar milik sendiri, bukan hasil terjemahan, ringkasan, saduran, dan hal lain semacamnya
  10. Karya sama sekali belum pernah dipublikasikan di media manapun

Seleksi Karya Sastra dan Budaya Jawa 2021

Syarat dan ketentuan di atas adalah beberapa hal yang harus dipenuhi oleh para peserna tanpa terkecuali. Selanjutnya di bawah ini adalah ketentuan teknis yang juga wajib dipenuhi oleh para peserta dalam mengirimkan karya sastranya;

  1. Penulisan karya sastra ketentuannya adalah ditulis dengan format microsoft word, kertas kwarto A4, Arial 11, spasi 1,5 lines, margin (rata atas-bawah-kanan-kiri 3-3-3-3)
  2. Pasarta dapat menulis semua jenis karya sastra, baik bentuk geguritan, crita cekak, dan juga esai sastra-budaya
  3. Ketentuan masing-masing karya sastra adalah;
    a. Geguritan
    Setiap peserta dapat mengirim karya geguritan maksimal 5 judul
    b. Crita Cekak
    Panjang cerita pendek (cerkak) paling banyak adalah 7 halaman (tanpa gambar), di mana setiap peserta hanya bisa mengirimkan 1 judul cerpen, dan penulisannya wajib menggunakan narasi basa jawa krama (halus)
    c. Esai Sastra-Budaya
    Panjang esai paling banyak adalah 10 halaman, di mana setiap peserta hanya bisa mengirimkan 1 judul esai
  4. Demi menerapkan dan memberlakukan protokol kesehatan, maka penyerahan karya sastra hanya bisa dilakukan secara online berujud soft copy (digital-file), yang kemudian dapat diunggah pada tautan bit.ly/daftar-karyasasbud-diy-2021
  5. Karya-karya yang nantinya lolos seleksi, selain karyanya akan dibukukan juga berhak menerima apresiasi berujud hadiah serta 1 eksemplar buku antologi hasil karya tersebut
  6. Karya yang berhasil dibukukan sebagaimana tersebut di atas menjadi  hak milik Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY
  7. Keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu-gugat

Demikian beberapa syarat dan ketentuan yang bisa disimak dan kemudian ditaati ketika hendak mengikuti Seleksi Karya Sastra dan Budaya Jawa 2021 Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta. Untuk keterangan juknis selengkapnya sila bisa mengunduhnya di TAUTAN INI, sedangkan mengenai informasi lebih lanjut sila dapat menghubungi contact-person panitia atas nama Novi di nomor 0813 3980 3982. [hmk]

4.8/5 - (6 votes)

Simak Pula Pawarta Tentang , Atau Adicara Menarik Lain Oleh Haiki Murakabi


Tentang Haiki Murakabi